INDOSPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, memberikan dukungan pada Rezaldi Hehanusa yang jadi sorotan saat menghadapi Arema FC, pada laga Liga 1 2023-2024 pekan kedua.
Pada pertandingan tandang kompetisi Liga 1 2023-2024, Rezaldi Hehanusa menjadi sorotan lantaran melakukan kesalahan saat bola sundulannya jatuh ke daerah kotak penalti Persib dan disambut oleh Charles Lokolingoy.
Posisi Charles Lokolingoy yang bebas di kotak penalti, membuat penjaga gawang Persib, Teja Paku Alam terpaksa melakukan pelanggaran untuk mencegah gawangnya dari kebobolan.
Pelanggaran yang dilakukan oleh Teja Paku Alam, membuat wasit menunjuk titik putih, sehingga Arema FC berhasil menyamakan kedudukan menjadi 3-3 melalui Gustavo Almeida.
Lebih lanjut Luis Milla menuturkan, pada pertandingan tersebut seluruh anak asuhnya berusaha menampilkan permainan terbaiknya dan bermain secara profesional, termasuk Rezaldi Hehanusa.
"Saya tidak mau berbicara mengenai Rezaldi, mungkin di pertandingan ini dia berada dalam momen yang buruk tapi menurut saya dia tetap profesional dan pemain di dalam tim," kata Luis Milla setelah pertandingan.
Menurut pelatih asal Spanyol ini, kesalahan yang terjadi pada pertandingan pekan kedua kompetisi Liga 1 2023-2024 merupakan tanggung jawabnya.
Pasalnya, setiap pemain yang diberikan kesempatan bermain olehnya, selalu berusaha untuk menampilkan permainan terbaiknya dan menjawab kepercayaan yang telah diberikan oleh pelatih.
"Masalah ada pada saya, kesalahan saya yang lakukan, dan Rezaldi tetap menjadi pemain di dalam tim," jelas Luis Milla.
Sebelumnya Luis Milla mengatakan, kesalahan yang dilakukan olehnya yakni terkait keputusan pergantian pemain di babak kedua, sehingga membuat startegi menjadi berubah. Padahal, Persib sedang unggul 2-3.
Sebagai informasi, pada babak kedua Persib Bandung melalukan beberapa pergantian pemain, pertama memasukkan Rezaldi Hehanusa dan Frets Butuan untuk menggantikan Edo Febriansyah dan Beckham Putra Nugraha di menit 72.
Kemudian saat pertandingan memasuki menit 81, Luis Milla kembali melakukan pergantian pemain dengan menarik keluar Marc Klok dan memasukkan pemain muda Robi Darwis.
Sementara itu, mengenai kepemimpinan wasit pada pertandingan menghadapi Arema FC, mantan pelatih Timnas Indonesia ini tidak ingin memberikan komentar.
Pasalnya, sama seperti pemain, wasit juga merupakan manusia biasa yang bisa melakukan kesalahan. Sehingga, Luis Milla tidak ingin memberikan komentar terkait kepemimpinan wasit.
"Saya tidak mau mengomentari soal wasit, wasit bisa saja melakukan kesalahan, saya tidak tahu," ungkap Luis Milla.
Selain itu, saat berada di lapangan Luis Milla fokus mempersiapkan startegi agar penampilan anak asuhnya bisa maksimal, sehingga dia tak ingin memberikan komentar mengenai kinerja wasit.
"Tapi keinginan saya adalah memainkan permainan yang menyerang, memainkan bola di area permainan lawan dan selalu memainkan sepak bola yang menarik serta kreatif. Tetapi mengenai wasit, itu bukan urusan saya," tegasnya.
Setelah pertandingan menghadapi Arema FC, tim kebanggaan Bobotoh akan langsung kembali ke Bandung, untuk persiapan menghadapi laga selanjutnya di kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.
Pada pekan ketiga kompetisi Liga 1 musim 2023-2024, tim Persib Bandung akan kembali melakoni pertandingan kandang dengan menjamu Dewa United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat (14/7/23).
Sehingga, ada waktu bagi tim pelatih Persib, sekitar sepekan untuk membenahi kekurangan yang ada dalam pasukannya, agar pada pertandingan nanti skuad Maung Bandung bisa tampil maksimal dan mengamankan tiga poin perdana di kompetisi Liga 1 2023-2024.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom