INDOSPORT.COM - Manchester United harus gigit jari di bursa transfer, setelah Barcelona dilaporkan telah berhasil mengamankan jasa striker muda asal Brasil, Vitor Roque.
Kabar Barcelona sukses menggaet Vitor Roque diumumkan oleh jurnalis ternama sekaligus pakar bursa transfer yaitu Fabrizio Romano pada Selasa (04/07/23) malam WIB.
Lewat Twitter pribadinya, Fabrizio Romano mengeluarkan sabda "here we go" yang menandakan keberhasilan Barcelona menggaet Vitor Roque dari Athletico Paranaense.
Blaugrana dan Athletico Paranaense kabarnya telah sepakat dengan mahar transfer di angka 45 juta euro atau sekitar Rp735 miliar.
-Harga tersebut sudah termasuk pajak dan komisi bagi sang striker dan agennya. Dalam laporan Fabrizio Romano, segala dokumen sudah dipersiapkan dan bakal ditandatangani oleh pihak kedua tim.
Akan tetapi, Barcelona tidak bisa langsung menggunakan jasa pemain berusia 18 tahun tersebut di awal musim 2023-2024 ini.
-Vitor Roque ternyata baru bisa diresmikan oleh Barcelona pada Januari 2024 mendatang, atau bursa transfer musim dingin tahun depan.
Selain Barcelona, Vitor Roque juga sempat diminati oleh raksasa Liga Inggris, Manchester United pada bursa transfer kali ini. Di usia yang masih 18 tahun, ia bisa menjadi calon striker hebat Setan Merah di masa depan.
Namun akhirnya Barcelona yang sukses memenangkan perburuan Vitor Roque di bursa transfer musim panas 2023. Ia diklaim bisa menjadi suksesor Robert Lewandowski.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom