INDOSPORT.COM - Ignazio Abate sudah melalui perjalanan panjang dalam kariernya, mulai jadi murid didikan Carlo Ancelotti hingga berada di kursi pelatih AC Milan.
Jika menyebut nama Ignazio Abate, mungkin kebanyakan orang akan mengingat sosok pemain yang sempat terabaikan di AC Milan selama periode 2003-2007.
Akan tetapi, saat kembali untuk kedua kalinya pada 2009, ia bertahan untuk waktu yang sangat lama dalam balutan seragam Rossoneri.
Sempat bermain sebagai gelandang, pada periode keduanya ia ditempatkan oleh pelatih AC Milan saat itu, Leonardo, di pos bek kanan.
-Sejak itu, ia mulai bermain reguler di posisi tersebut dan menjadi Ignazio Abate yang dikenal publik sepak bola hingga saat ini.
Meski begitu, dalam sebuah kesempatan, Ignazio Abate justru menyebut sosok Carlo Ancelotti-lah yang telah membuanya tumbuh dan berkembang sebagai pemain.
-Ignazio Abate pernah bekerja sama dengan Carlo Ancelotti di AC Milan saat periode pertamanya di klub Liga Italia tersebut pada awal 2000-an.
Ia mendapat kesempatan debut di tim utama di pertandingan kontra Sampdoria di ajang Coppa Italia 2003.
Ia merupakan salah satu debutan termuda AC Milan era Carlo Ancelotti. Saat pertama kali main di laga itu, usianya masih 17 tahun 21 hari.
Walau periode pertamanya di AC Milan lebih banyak diisi dengan merantau sebagai pinjaman, Ignazio Abate tidak pernah melupakan jasa Carlo Ancelotti dalam kariernya.