In-depth

Kualitas Menurun, Deretan Pemain Timnas Indonesia yang Wajib Perbaiki Performa di Liga 1 2023/24

Jumat, 23 Juni 2023 18:12 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Selebrasi Witan Sulaeman usai mencetak gol pertama Timnas Indonesia ke gawang Burundi pada FIFA Matchday di stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Selasa (28/03/23). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Selebrasi Witan Sulaeman usai mencetak gol pertama Timnas Indonesia ke gawang Burundi pada FIFA Matchday di stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Selasa (28/03/23).
1. Witan Sulaeman

Yang pertama ada Witan Sulaeman yang mendapatkan kritikan tajam dari fans Garuda setelah membela Timnas Indonesia melawan Argentina beberapa waktu lalu.

Wwitan Sulaeman memang terlihat mengalami penurunan performa setelah hengkang ke Persija Jakarta pada musim lalu. Padahal eks pemain PSIM Yogyakarta ini sempat bermain apik ketika berkarier di Eropa.

Namun permainannya menjadi berubah ketika memutuskan kembali ke Indonesia dan memperkuat raksasa Liga 1, Persija Jakarta.

Dimulai dari ketika memperkuat Timnas Indonesia U-23 di SEA Games. Meski membawa Garuda meraih emas dan selalu dijadikan starter, ia dinilai sudah tidak selincah dahulu.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Kemudian puncaknya saat melawan Argentina di FIFA Matchday. Ia sudah bukan lagi pilihan utama Shin Tae-yong, dan masuk sebagai pemain pengganti.

Di media sosial, permainan Witan dinilai sudah terbawa arus para pemain di Liga Indonesia. Ia sudah tidak memiliki ketenangan dan akurasi bagus, sama seperti saat masih berkarier di Eropa.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

2. Dendy Sulistyawan

Selain Witan Sulaeman,  striker Timnas Indonesia yaitu Dendy Sulistyawan juga mendapatkan kritikan dari para netizen di media sosial.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Di laga kontra Palestina dan Agentina, Dendy Sulistyawan rutin bermain selama 45 menit. Di laga pertama, ia masuh sebagai pemain pengganti menggantikan Rafael Stuick. 

Sedangkan di laga melawan Argentina, ia masuk mengantikan Dimas Drajad. Namun tidak banyak yang bisa dilakukan oleh pemain milik Bhayangkara FC itu.

Alhasil Dendy Sulistyawan menjadi sasaran bulan-bulanan warganet di media sosial. Ia harus segera memperbaiki performa di Liga 1 2023/24 bila ingin memperkuat Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom