Primadona Bursa Transfer, AC Milan Gerak Cepat Amankan Marcus Thuram

Di sisi lain, AC Milan dikabarkan akan berusaha memberikan tekanan kepada Marcus Thuram untuk segera membuat pilihan.
Sebab, seperti dilansir dari Milan News, AC Milan dikabarkan akan mencari pemain lain untuk mengisi lini depan.
Rossoneri sendiri dikabarkan tengah menarget beberapa penyerang untuk didatangkan di bursa transfer musim panas 2023 ini.
Lois Openda dari Lens menjadi salah satu target yang masuk dalam rencana AC Milan di bursa transfer musim panas 2023 ini.
-Hanya saja, AC Milan terbentur dengan harga yang diminta oleh Lens yang kabarnya mencapai 50 juta euro.
Milan dikabarkan hanya sanggup menawar 30 juta euro yang tentu masih sangat jauh dari harga jual Lois Openda.
-Di sisi lain, AC Milan diklaim juga tengah mencari beberapa gelandang tengah, gelandang serang, dan bek tengah untuk melengkapi pasukan Stefano Pioli.
Tommaso Baldanzi menjadi salah satu target realistis yang diharapkan bisa didatangkan AC Milan di bursa transfer musim ini.
Selain itu, ada nama Arda Guler yang belakangan santer dikabarkan akan bergabung ke AC Milan di musim panas 2023 ini.
Hanya saja, AC Milan juga disebut kesulitan memenuhi harga dari Arda Guler yang kabarnya mencapai 17,5 juta euro.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom