Goda Kylian Mbappe ke Man United, Sheikh Jassim Sudah Kantongi Senjata Mutakhir
Laman Manchester Evening News melihat potensi Kylian Mbappe menuju Manchester United semakin nyata, jika Sheikh Jassim berhasil mengakuisisi klub Inggris tersebut.
"Mereka telah mengejar (Kylian Mbappe) sebelumnya. Mereka ini memiliki kekuatan finansial dan kedudukan Eropa, untuk bisa memboyong pemain berusia 24 tahun itu."
"Sulit membayangkan minimnya anggaran di Manchester United yang memungkinkan mereka untuk merekrut Mbappe, dan juga belum tahu apakah Mbappe akan tertarik."
"Tapi asumsi ini bisa menjadi nyata jika Sheikh Jassim memenangkan persaingan untuk mengambil alih tim Setan Merah."
-"Sheikh Jassim akan membawa kekuatan finansial yang signifikan, dan kabar terkini ia mengklaim bahwa Mbappe adalah pemain yang sempurna untuk didatangkan ke MU."
"Mbappe juga tahu apa yang dihadapinya, klubnya saat ini, PSG dimiliki oleh Tamim bin Hamad Al Thani, Emir Qatar melalui Qatar Sports Investments," tulis laman tersebut.
-"Mbappe berurusan dengan pemilik klub, dan posisinya sebagai permata mahkota di Paris. Ia pasti paham tentang cara kerja Sheikh Jassim jika berhasil mengakuisisi United."
"Sementara di lapangan sudah jelas. Erik ten Hag sedang mencari striker, dan hanya sedikit pemain yang lebih baik dari Kylian Mbappe," tulis laman Manchester Evening News.
Hanya saja, sebelum membahas soal transfer Kylian Mbappe, Sheikh Jassim harus lebih dulu memastikan apakah ia dapat mengambil alih Manchester United.
Jika sampai akhir Keluarga Glazer tidak menjual kepemilikan Manchester United ke pengusaha Qatar itu, Kylian Mbappe mungkin akan lebih condong ke Real Madrid.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom