Real Madrid Siaga 1! Kylian Mbappe Ogah Bertahan, PSG Langsung Pasang Harga

Real Madrid diyakini akan jadi pelabuhan baru Kylian Mbappe, mengingat tim ibu kota Spanyol itu sudah lama meminatinya.
Kebetulan, Real Madrid tengah membutuhkan penyerang baru seiring hengkangnya Karim Benzema dengan status bebas transfer ke Al Ittihad.
Selain Benzema, ada pula nama-nama seperti Mariano Diaz, Marco Asensio, dan Eden Hazard, yang membuat lini serang Real Madrid pun krisis.
Dengan kabar ini, diyakini Real Madrid mulai menyiapkan strategi untuk memboyongnya. Apalagi PSG telah mematok harga untuk Mbappe di musim panas 2023 ini.
-Real Madrid pun diprediksi akan melakukan negosiasi untuk memenuhi permintaan PSG tersebut, mengingat tim berjuluk Los Blancos itu baru saja menggelontorkan dana besar.
Real Madrid belum lama ini harus mengeluarkan uang sekitar 100 juta euro lebih (Rp1,5 triliun) untuk memboyong Jude Bellingham dari Borussia Dortmund.
-Dengan dana besar yang telah digelontorkan, Real Madrid akan mencoba menawar harga Mbappe yang dipatok PSG.
Apalagi sejauh ini Real Madrid belum melakukan penjualan pemain, yang membuat situasi keuangannya pun bisa saja terancam andai memenuhi angka 185 juta euro untuk Mbappe.
Kepastian Mbappe yang tak akan melanjutkan masa baktinya itu pun seakan menjadi akhir dari mewahnya skuad PSG dalam dua tahun terakhir.
Pasalnya, kepastian Mbappe ini hadir setelah Lionel Messi memutuskan hengkang dan Neymar dilaporkan juga akan dilego oleh PSG.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom