INDOSPORT.COM - Di bursa transfer musim panas mendatang Alexis Sanchez membuka peluang kembali ke Liga Inggris (Premier League) usai isunya Arsenal berminat untuk bereuni.
Menurut laporan dari The Sun, kans untuk terealisasikannya deal ini cukup besar dengan adanya peran dari manajer The Gunners yakni Mikel Arteta.
Bisa dibilang Sanchez adalah salah satu pemain termahsyur Arsenal pasca era Highbury. Total sang bintang Chile menghabiskan waktu di Emirates selama tiga setengah tahun dan dalam prosesnya menyumbang dua trofi Piala FA serta 80 gol dan 45 assist dari 166 laga lintas ajang.
Hanya saja meski telah menjadi cult hero bagi publik London Utara, Sanchez justru malah berkhianat dengan bergabung bersama Manchester United pada bursa transfer musim dingin 2018 silam.
-Langkah yang mana membuat karier sang winger lincah mengalami kemerosotan tajam. Setelah hanya menikmati satu setengah musim di Old Trafford, ia memutuskan untuk hijrah ke Inter Milan.
Di Inter Milan pun Alexis Sanchez juga kesulitan untuk bisa kembali menemukan performa terbaiknya.
-Memang ia membantu I Nerazzurri menjadi kampiun Liga Italia 2020/2021 namun dirinya hanya menjadi pelapis bagi Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez di lini depan.
Barulah ketika berlabuh di Marseille sejak Agustus 2022 lalu Sanchez mulai tajam kembali. Musim ini dari 34 pertandingan liga saja sudah 14 gol plus tiga assist yang membantu sang klub mengamankan tiket kualifikasi ke Liga Champions 2023/2024.
Kualitas yang masih terlihat di usianya yang sudah menginjak 34 tahun inilah mungkin jadi pemicu minat Arteta untuk memboyognya pulang ke Arsenal.
Keduanya sempat sama-sama aktif membela Gudang Peluru di 2014/2015 dan 2015/2016 sehingga tentunya punya koneksi yang lebih dalam dari sekedar pemain dan pelatih nantinya.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom