Erick Thohir Bantah Park Hang-seo Gantikan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

PSSI baru akan bertemu Shin Tae-yong pada minggu depan dan akan merancang ulang target. Ada perubahan yang harus dilakukan karena PSSI menginginkan prestasi.
"Yang pasti pertemuan itu akan ada saya dengan coach Shin tapi bukan minggu ini, minggu depan," tutur Ketum PSSI.
Sementara itu, Shin Tae-yong masih santai soal kontraknya. Dia ingin fokus membangun tim senior karena akan ada Piala Asia 2023 dan FIFA match day.
Shin Tae-yong berjanji akan membawa Timnas senior lolos kualifikasi Piala Dunia 2026. Pasalnya kejuaraan tiga tahun mendatang akan diikuti 42 negara dan Asia mendapatkan delapan slot.
Juru taktik 52 tahun itu bertekad menciptakan sejarah bersama skuad Garuda, sebagai tim Asean pertama yang lolos Piala Dunia.
Jika negosiasi PSSI dan Shin Tae-yong tak berjalan lancar, bukan tak mungkin wacana merekrut Park Hang Seo menjadi kenyataan. Terlebih pelatih berusia 65 tahun itu sedang 'nganggur' setelah bawa timnas Vietnam juara AFF 2018.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom