In-depth

3 Pemain Timnas Indonesia U-20 yang Layak Bela Skuat Garuda di SEA Games 2023

Senin, 3 April 2023 16:50 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© PSSI
Kesedihan pemain Timnas Indonesia U-20 usai FIFA membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Copyright: © PSSI
Kesedihan pemain Timnas Indonesia U-20 usai FIFA membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia U-20 besutan Shin Tae-yong resmi dibubarkan, seusai gagal tampil di ajang bergengsi Piala Dunia U-20 2023 pada Mei mendatang.

Kegagalan Timnas Indonesia U-20 tampil di Piala Dunia U-20 2023 setelah FIFA memutuskan mencoret Indonesia sebagai tuan rumah.

Hal ini karena adanya polemik penolakan Timnas Israel U-20 oleh sejumlah tokoh dan institusi dari Tanah Air. Faktor keamanan menjadi prioritas utama FIFA, yang kemudian tidak mau mengambil resiko menggelar Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Gagalnya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 lantas membuat impian para peman Garuda Nusantara sirna.

Padahal, mereka di bawah asuhan Shin Tae-yong sudah menggelar pemusatan latihan dan beberapa laga di Tanah Air maupun luar negeri. Namun keringat mereka sia-sia, karena batal unjuk gigi di Piala Dunia.

Pada Sabtu (01/04/23) lalu, Timnas Indonesia U-20 akhirnya dibubarkan seusai menggelar sesi latihan terakhir di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Dalam sesi latihan, Presiden Jokowi juga terlihat turut memantau anak asuh Shin Tae-yong di lapangan. Kemudian ia memberikan kata-kata penyemangat kepada seluruh pemain Timnas Indonesia U-20.

Meski kini Timnas Indonesia U-20 bubar, masih ada beberapa pemain terlipih yang bisa ikut ajang SEA Games 2023 Kamboja dalam waktu dekat ini.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Indra Sjafri selaku pelatih kepala Timnas Indonesia U-22 berencana memanggil tujuh pemain untuk ikut TC sekaligus seleksi.

Berikut INDOSPORT telah merangkum tiga pemain Timnas Indonesia U-20 yang layak membela skuat Garuda U-22 di SEA Games 2023 Kamboja:

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom