INDOSPORT.COM - Matchday kedua kualifikasi Euro 2024 Grup C antara Malta vs Italia pada Senin (27/03/23) di Ta'Qali National Stadium berkesudahan dengan skor 0-2.
Striker anyar kelahiran Argentina, Mateo Retegui, kembali keluar sebagai pahlawan Gli Azzurri dengan menyumbang salah satu gol kemenangan timnya.
Kini penggawa Tigre tersebut tercatat sudah punya dua gol dari dua caps untuk Italia. Capaian tersebut membuat Retegui menyamai catatan Riccardo Orsolini (2020), Enrico Chiesa (1996), dan Giorgio Chinaglia (1972) sebagai pemain yang bisa mewarnai dua partai perdana mereka untuk Si Biru dengan gol.
Tambahan tiga poin kini membuat Italia untuk sejenak bisa melupakan kekalahan dari Inggris di matchday pertama. Anak-anak asuh Roberto Mancini pun berhak duduk di tangga kedua klasemen Grup C kualifikasi Euro 2024.
-Sementara itu Malta malah menjadi juru kunci dengan koleksi nol poin juga selisih gol -3.
Jalannya Pertandingan
-Italia benar-benar mendominasi Malta pada babak pertama. Tim tamu bahkan bisa menembakkan tujuh peluang hasil menguasai 64% aliran bola.
Meski harus kehilangan Wiflreid Gnonto lebih cepat karena cedera sehingga harus digantikan oleh Vincenzo Grifo, namun dominasi Italia tetap tidak berubah. Bahkan mereka sudah bisa unggul di menit ke-15 lewat Mateo Retegui.
Dalam prosesnya, Italia mendapatkan sepak pojok yang dihadapi oleh Sandro Tonali. Retegui yang sama sekali tidak terkawal di kotak enam yard kemudian dengan mudah menanduk masuk bola sekaligus mengklaim gol keduanya semenjak berkostum Gli Azzurri.
Di menit ke-27 Italia lagi-lagi bisa menggetarkan jala gawang Henry Bobello kali ini via Matteo Pessina yang menceploskan umpan silan dari Emerson Palmieri.
Hanya saja rekaman ulang menunjukkan jika bola lebih dulu menyentuh Matthew Guillaumier sebelum melewati garis gawang sehingga gol tersebut dihitung sebagai bunuh diri. Skor 0-2 bertahan hingga jeda.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom