Bola Internasional

Bintang Burundi Saido Berahino Pernah jadi Tandem Eks Bomber Madura United di West Brom

Rabu, 22 Maret 2023 13:40 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
© Sport Mirror
Bintang Timnas Burundi, Saido Berahino, ternyata pernah jadi tandem Peter Odemwingie eks Madura United, saat masih sama-sama berkarier di Liga Inggris. Copyright: © Sport Mirror
Bintang Timnas Burundi, Saido Berahino, ternyata pernah jadi tandem Peter Odemwingie eks Madura United, saat masih sama-sama berkarier di Liga Inggris.

INDOSPORT.COM - Bintang Timnas Burundi, Saido Berahino ternyata pernah jadi tandem Peter Odemwingie eks Madura United, saat masih sama-sama berkarier di Liga Inggris.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia akan menghadapi Burundi dalam laga uji coba FIFA Matchday, 25 dan 28 Maret 2023, bertempat di Stadion Patriot Candrabhaga.

Pada lawatan ke Indonesia, Timnas Burundi membawa 25 pemain terbaik, salah satunya adalah kapten tim, Saido Berahino, yang pernah wara-wiri di Liga Inggris.

Saido Berahino memiliki sejarah yang unik. Meski memiliki darah Burundi dan lahir di Benua Afrika, sejak kecil ia sudah menetap di Inggris dan menimba ilmu sepak bola di Eropa.

Bakatnya sudah terpantau sejak belia. Saido Berahino tumbuh besar di Akademi West Bromwich Albion, dan akhirnya masuk di tim utama pada tahun 2010, pada usia 17 tahun.

Saat itu, Saido Berahino yang berposisi sebagai striker, memiliki satu panutan yang tengah bersinar di West Brom, yakni Peter Odemwingie, penyerang asal Tanzania.

Peter Odemwingie mencapai masa kejayaan saat bermain untuk West Brom di sepanjang tahun 2010-2013. Kala itu, ia mencetak 30 gol dari 87 caps bersama West Bromwich.

Di sisi lain, Saido juga menjadi striker andalan Timnas Inggris U-16, dan ia naik bertahap ke level U-17, U-18, U-19, hingga U-21. Rekor terbaiknya adalah saat main di level U-21.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Kala itu, Saido Berahino membukukan 11 gol dari 12 penampilannya bersama Timnas Inggris U-21.

Ia sempat dipanggil ke Timnas senior Inggris pada November 2014, tetapi tak dimainkan.

Saido sempat dipinjamkam ke Northampton Town, Brentford, dan Peterborough United. Tetapi ia kembali mendapat kepercayaan di West Bromwich Albion hingga tahun 2017.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom