Tanpa Brahim Diaz dan Olivier Giroud, Berikut Prediksi Taktik Stefano Pioli untuk Tottenham vs Milan

Menghadapi Tottenham Hotspur dalam laga hidup mati demi satu tiket ke perempat final Liga Champions, dengan skuad lengkap saja Stefano Pioli harus berpikir keras.
Apalagi dengan ancaman ketiadaan Olivier Giroud dan Brahim Diaz sekaligus. Lawatan menuju New White Hart Lane akan semakin sulit.
Menurut laporan dari berbagai media termasuk Football Italia, kedua pemain bintang tersebut sudah mulai bugar.
Per Selasa (07/03/22), mereka telah berada di markas klub yakni Milanello demi melakukan latihan rutin.
-Akan tetapi tidak ada kepastian apakah mereka bisa mengikuti menu biasa layaknya pemain-pemain lain atau diberi aktivitas berbeda atau malah melaporkan diri saja pada dokter tim.
Maka dari itu Pioli harus bersiap untuk kemungkinan terburuk sebelum peluit tanda laga Tottenham vs Milan dibunyikan.
-Berkaca dari pertemuan pertama, seharusnya kedua kesebelasan cukup berimbang. Baik Tottenham maupun AC Milan tidak berada dalam performa terbaik mereka namun juga tidak bisa dianggap medioker.
Stefano Pioli dan Antonio Conte sebagai manajer sama-sama mengandalkan formasi 3-4-2-1 yang sebenarnya bukan pakem utama tim masing-masing hanya saja Tottenham sedikit lebih familiar karena skema tiga bek adalah keahlian bos mereka.
Apa yang dilakukan oleh Pioli di leg pertama sepertinya adalah taktik mirroring alias menjiplak skema lawan. Dengan menyusun formasi yang sama di atas kertas, setidaknya ada sedikit kemudahan dalam melakukan marking saat laga dimainkan.
Biasanya mirroring dilakukan bila sebuah kesebelasan merasa sedikit lebih inferior ketimbang lawannya dan butuh menyempitkan gap sedekat mungkin.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom