Liga Indonesia

Liga 2 Tak Lanjut, Putra Delta Sidoarjo Terima Keputusan dengan Lapang Dada

Senin, 6 Maret 2023 22:15 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Subhan Wirawan
© MO Putra Delta Sidoarjo
Selebrasi gol pemain PDS ke gawang Persipura di Liga 2 2022. Copyright: © MO Putra Delta Sidoarjo
Selebrasi gol pemain PDS ke gawang Persipura di Liga 2 2022.
Matangkan Persiapan

"Musim baru (untuk Liga 2 pada) November (2022) nanti juga kesepakatan kita," ungkap Manajer PDS, Yahdar Umar Balahmar.

"Supaya ada waktu yang cukup untuk persiapan (tim), termasuk mempersiapkan operator Liga 2," sambung dia.

Ya, dua kesepakatan penting lahir dalam sarasehan yang berlangsung dua hari di Surabaya, 3 sampai 4 Maret 2023 lalu.

Ketum PSSI, Erick Thohir menerima kesepakatan klub-klub agar Liga 2 atau nantinya bernama Liga Nusantara, berlangsung mulai November 2023.

Kesepakatan lainnya adalah PSSI membentuk operator sendiri khusus untuk Liga 2. Tidak seperti sebelumnya, yang dipegang oleh Liga Indonesia Baru.

Selain itu, kesepakatan lainnya adalah adanya ajang pra musim. Tak hanya klub-klub Liga 1, klub Liga 2 juga nantinya dilibatkan.

"Akan ada pra musim yang nanti jadi program PSSI. Kami pasti dukung dan mungkin akan mengikuti pra musim itu," beber Yahdar.

Dalam rencana awal, ajang pra musim itu akan digelar PSSI pada Juli sampai September, atau sebelum Liga 2 kick-off November 2023 mendatang.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom