Harganya Terus Turun, Sudah Waktunya Liverpool Bajak Gelandang Tim Rival

Liverpool tengah mempertimbangkan untuk merekrut Ruben Neves mengingat kontrak sang gelandang di Wolves mendekati masa akhirnya.
Jurgen Klopp disebut sebagai pengagum bakat Ruben Neves yang tampil bagus bersama Wolves yang mana sang pemain juga disebut sempat masuk dalam radar Manchester United.
Kontrak gelandang berkebangsaan Portugal bersama Wolves bakal berakhir pada Juni 2024 mendatang yang mana bisa dimanfaatkan oleh The Reds untuk menjalin kesepakatan.
Wolverhampton sendiri mematok harga pemain penting mereka di angka 70 juta poundsterling atau sekitar 1,3 triliun rupiah.
-Akan tetapi, harga pria berusia 25 tahun tersebut bakal kian menurun seiring berjalannya waktu sang pemain belum menandatangani perpanjangan masa bakti.
Hal ini bisa dimanfaatkan oleh Liverpool guna membenahi lini tengah mereka yang para pemainnya kian lapuk dimakan oleh usia.
-Thiago Alcantara, Jordan Henderson, dan James Milner sendiri adalah tiga gelandang yang sudah berusia kepala tiga yang membuat Liverpool jelas perlu regenerasi di lini tengah.
Belum lagi Fabinho yang berusia 29 tahun dan segera menginjak usia 30 tahun. Sayangnya, performa pria asal Brasil ini kerap kali kurang konsisten.
Hadirnya Ruben Neves di lini tengah nantinya diharapkan bisa membuat tim bisa mengimbangi kecepatan di Liga Inggris ini.
Lini tengah Liverpool menjadi kurang cepat mengingat para pemain mereka yang semakin memasuki usia uzur dan kekalahan 3-0 dari Brighton tersebut kian memperjepas masalah The Reds.
Sumber: Mirror