Top Skor Liga Spanyol: Lewandowski Mampet, Barcelona Masih Punya Mesin Gol

Ousmane Dembele yang mencetak gol penentu kemenangan Barcelona atas skuat Atletico Madrid hari ini, kini tercatat sudah mengoleksi lima gol dari 16 pertandingan.
Ousmane Dembele juga termasuk dalam daftar top assist musim ini. Ia melesakkan lima assist untuk tim, hanya kalah dari Mikel Merino (Real Sociedad) dengan 7 assist.
Berikut daftar pencetak gol terbanyak atau top skorer di Liga Spanyol 2022-2023 pekan ke-16, per hari Senin (09/01/23).
13 gol - Robert Lewandowski (Barcelona)
9 gol - Joselu (Espanyol)
8 gol - Karim Benzema (Real Madrid), Borja Iglesias (Real Betis), Iago Aspas (Celta Vigo), dan Vedat Muriqi (Mallorca)
7 gol - Mendez (Real Sociedad)
6 gol - Vinicius Junior, Valverde (Real Madrid), Alvaro Morata (Atletico Madrid), Ezequiel Avila (Osasuna), Alexander Sørloth (Real Sociedad).