INDOSPORT.COM – Arsenal kian kokoh di puncak dan semakin jauhi Manchester City, sedangkan Manchester United masuk ke empat besar klasemen Liga Inggris (Premier League).
Laga Liga Inggris pada pekan ke-16 ini menghadirkan pertandingan penuh kejutan yang mana Arsenal kian memperlebar kansnya menjadi kampiun Premier League.
Sebelumnya, Arsenal dibuat kian bernafsu mengamankan tiga poin atas Brighton & Hove Albion setelah Manchester City meraup hasil imbang 1-1 kontra Everton.
Erling Haaland membuka keunggulan dahulu bagi The Citizens pada menit ke-24 sebelum Demarai Garai menyamakan kedudukan pada (64’) dan tak ada lagi gol tercipta hingga laga usai.
-Hasil imbang tersebut membuat Man City masih tertahan di peringkat kedua dengan raihan 36 poin dari 16 pertandingan.
Di sisi lain, Arsenal tentu langsung memanfaatkan situasi tersebut dengan meraih kemenangan kontra Brighton dengan skor 2-4.
-Gol The Gunners dilesatkan oleh Bukayo Saka (2’), Martin Odeegard (39’), Eddie Nketiah (47’), dan Gabriel Martinelli (71’).
Sementara itu, Manchester United kembali menghuni empat besar setelah mengandaskan Wolverhampton Wanderers dengan skor tipis 0-1 lewat gol tunggal Marcus Rashford pada (76’).
Dengan demikian, Manchester United bertengger di posisi keempat dengan koleksi 32 poin dari 16 pertandingan.
Berikut klasemen Liga Inggris per Minggu (01/01/2023).
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom