INDOSPORT.COM – Rekap hasil pertandingan Piala AFF 2022 Grup B hari ini, Sabtu (24/12/22). Malaysia menang besar atas Laos, sementara Singapura tekuk Myanmar dengan skor tipis.
Piala AFF 2022 kembali bergulir hari ini, di mana menyajikan dua pertandingan di Grup B antara Singapura vs Myanmar serta Malaysia vs Laos.
Singapura berhasil mengamankan poin pertamanya, usai menumbangkan Myanmar dengan skor 3-2. Sementara Malaysia menang atas Laos dengan skor 5-0.
Pertandingan kedua Grup B dibuka dengan laga Singapura vs Myanmar yang digelar di Stadion Jalan Besar dimulai pukul 17.00 WIB.
-Takuyaki Nishigaya berhasil membawa Singapura meraih tiga poin pertamanya di Piala AFF 2022, melalui tiga gol yang dilesatkan ke gawang Myanmar.
Yakni, melalui kaki Ilhan Fandi (45’), Shah Shahiran (49’) dan Shawal Anuar (74’). Sementara dua gol Myanmar dilesatkan oleh Maung Maung Lwin (34’), (66’).
-Sementara itu, Myanmar apes setelah pemainnya, Nanda Kyaw diganjar kartu merah oleh wasit pada menit ke-81, karena dianggap memancing keributan dengan pemain Singapura.
Pada laga selanjutnya di Grup B Piala AFF 2022, Singapura dan Myanmar akan menghadapi Laos dalam waktu yang berbeda.
Pertandingan lainnya di Grup B Piala AFF 2022, mempertemukan Malaysia vs Laos yang digelar di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur mulai pukul 19.30 WIB.
Malaysia tampil perkasa dengan menumbangkan Laos dengan skor telak 5-0. Dengan hasil ini, Harimau Malaya berhasil meraih poin penuh.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom