INDOSPORT.COM – Bintang Persib Bandung, David da Silva berhasil kangkangi Matheus Pato dalam top skor Liga 1 2022-2023 hari ini, Kamis (15/12/22).
Terdapat sejumlah perubahan baik dalam posisi klasemen maupun top skor Liga 1 2022, usai merampungkan laga pekan ke-14.
Salah satunya ialah David da Silva berhasil menyandang status sebagai pemain tersubur usai menyelematkan wajah Persib Bandung di laga pekan sebelumnya.
Laga antara Dewa United vs Persib Bandung berakhir dengan skor imbang 1-1, pada pertandingan penutup pekan ke-14 Liga 1 2022, Rabu (14/12/22).
Maung Bandung melakukan blunder usai Achmad Jufriyanto mencetak gol bunuh diri pada menit ke-42 di babak pertama, dan memberikan keunggulan untuk Dewa United dengan skor 1-0.
Tak lama kemudian, Persib Bandung mampu menyamakan kedudukan lewat gol David da Silva di menit ke-49, yang membuat skor imbang 1-1 hingga pertandingan berakhir.
Satu gol dari David da Silva tak hanya menyelamatkan Persib Bandung dari kekalahan. Tapi juga membuat pemain asal Brasil itu menduduki puncak top skor Liga 1 2022.
David da Silva saat ini mengemas 13 gol, dan sukses kangkangi saingan beratnya yakni Matheus Pato yang masih mengantongi 12 gol.
Meski demikian pemain Persib Bandung itu tak boleh jemawa. Sebab Pato bisa menambah pundi-pundi golnya saat tampil di laga big match Bali United vs Borneo FC.
Maka, jika Matheus Pato berhasil menambah total golnya, kemungkinan ia bisa menyamakan statusnya sebagai pemain tersubur bersama David da Silva di top skor Liga 1 2022.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom