Lika-liku Hidup Youssouf Fofana, Mulai dari Kurir Pizza hingga Gemilang di Timnas Prancis

Youssouf Fofana menjadi sorotan usai Timnas Prancis berhasil melaju ke babak final Piala Dunia 2022. Pasalnya, ia bermain gemilang di partai semifinal melawan Maroko.
Fofana sendiri tergabung di klub elit Liga Prancis (Ligue 1) AS Monaco di posisi gelandang. Ia berhasil mengoleksi satu gol dari 14 pertandingan di sepanjang musim ini.
Namun, bukan hal yang mudah baginya untuk dapat menembus skuad Timnas Prancis dan AS Monaco. Ia harus melewati rintangan hidup, hingga gemilang di dunia sepak bola profesional.
Rekan satu tim Theo Hernandez itu pernah merasakan pahitnya hidup dengan bekerja sebagai pengantar pizza untuk mencari penghasilan tambahan.
-Gelandang AS Monaco itu mengungkapkan pernah bekerja di sebuah restoran pizza sebagai supir mobil pengiriman selama kurang lebih dua tahun.
“Itu adalah cara terbaik untuk mendapatkan uang tambahan dan mengejar impian saya,” ungkap Youssouf Fofana pada sesi wawancara usai laga Inggris vs Prancis.
-“Saya sempat ragu (menjadi pemain sepakbola profesional), tapi saya harus melangkah maju,” sambung pemain AS Monaco itu.
Oleh sebab itu, Fofana mengaku selalu menghargai setiap pencapaiannnya baik bersama klub maupun dengan Timnas Prancis. Karena ia menganggap perjalanannya hingga saat ini bukan perkara yang mudah.
Selain Youssouf Fofana, beberapa rekan seperjuangannya di Les Bleus seperti N’Golo Kante, Franck Ribery, hingga Dimitri Payet juga melewati jalan yang serupa.
Kini, gelandang andalan Les Bleus itu telah mencicipi hasil manis jerih payahnya dengan ambil bagian kesuksesan Prancis melaju ke final Piala Dunia 2022.
Sumber: Goal
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom