Bedah Harga Skuad 4 Semifinalis Piala Dunia 2022: Prancis 4 Kali Lipatnya Maroko!
Kroasia, yang berstatus kuda hitam di Piala Dunia 2022, memboyong 26 pemainnya ke Qatar. Nilai skuad tim besutan Zlatko Dalic tersebut sebesar 377 juta euro atau setara Rp6,2 triliun.
Bek tengah Josko Gvardiol merupakan pemai termahal di tim berjuluk The Vatreni. Pemain 20 tahun ini bernilai 60 juta euro atau Rp987,2 miliar.
Gelandang tengah Matheo Kovacic menyusul di tempat kedua dengan nilai 40 juta euro atau setara setara Rp658,2 miliar.
Sang kapten Luka Modric hanya bernilai 10 juta euro (Rp164 miliar), sedangkan kiper heroik Kroasia Dominic Livakovic hanya bernilai 8,5 juta euro (Rp139 miliar).
-Adapun top skor timnas Kroasia, Andrej Kramaric, yang sejauh ini sudah mencetak dua gol di Qatar memiliki nilai mencapai 9 juta euro (Rp148 miliar).
4. Maroko: Cuma Seperempatnya Prancis
-Salah satu kemenangan paling bersejarah Maroko di Piala Dunia 2022 tentunya saat mereka menjungkalkan Portugal yang diperkuat Cristiano Ronaldo demi lolos ke semifinal.
Namun siapa sangka, satu-satunya wakil Afrika ini merupakan tim dengan nilai skuad terkecil di antara tiga semifinalis lainnya. Maroko tercatat hanya bernilai 240,1 juta euro atau setara Rp3,9 triliun.
Bek kanan Achraf Hakimi merupakan pemain termahal di skuad Singa Atlas. Pemain yang bermain di Paris Saint-Germain ini bernilai 65 juta euro atau Rp1,06 triliun.
Kualitas Achraf Hakimi pun sangat terlihat saat membantu Maroko melancarkan taktik defensifnya di sejumlah pertandingan kontra raksasa Eropa.
Top skor Maroko di Piala Dunia, Youssef en-Nesyri yang sudah mengantongi dua gol sejauh ini hanya memiliki nilai 12 juta euro atau Rp197 miliar.
Gelandang serang Hakim Ziyech dengan satu assist-nya memiliki nilai 17 juta euro (Rp279 miliar), kiper hebat Yassine Bounou bernilai 15 juta euro atau Rp246,8 miliar.
Memang, harga sebuah tim tidak akan menjamin kesuksesan untuk merengkuh gelar Piala Dunia 2022. Mampukah Maroko melanjutkan kisah ajaibnya dan jadi yang terbaik di antara Argentina, Kroasia, dan Prancis?