Piala Dunia 2022

Kisah Sukses Maroko, Bungkam Belgia di Piala Dunia 2022 Berkat 'Naturalisasi'

Senin, 28 November 2022 11:15 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Amr Abdallah Dalsh
Selebrasi para pemain Maroko usai menjebol gawang Belgia di laga grup F Piala Dunia 2022 (27/11/22). (Foto: REUTERS/Amr Abdallah Dalsh) Copyright: © REUTERS/Amr Abdallah Dalsh
Selebrasi para pemain Maroko usai menjebol gawang Belgia di laga grup F Piala Dunia 2022 (27/11/22). (Foto: REUTERS/Amr Abdallah Dalsh)

INDOSPORT.COM – Maroko membuat kejutan dengan mengalahkan tim unggulan sekelas Belgia di Piala Dunia 2022. Siapa sangka, catatan ini berkat ‘naturalisasi’ yang dijalankan Singa Atlas.

Piala Dunia 2022 memang baru melakoni fase grup. Akan tetapi, kejutan demi kejutan telah hadir di fase ini. Salah satunya di laga grup F antara Belgia vs Maroko, Minggu (27/11/22).

Dalam duel tersebut, Maroko secara mengejutkan mampu mengalahkan tim berjuluk De Rode Duivels itu dengan dua gol tanpa balas.

Jika melihat komposisi pemain yang ada, Maroko bisa dikatakan kalah segalanya dari Belgia yang punya materi kelas wahid di setiap lini.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Tapi keunggulan di atas kertas itu mampu dipatahkan oleh Maroko yang tampil spartan sepanjang laga, sehingga memaksa Belgia kesulitan untuk mencetak gol.

Bahkan, Maroko berhasil mencetak gol jelang paruh pertama usai lewat tendangan bebas Hakim Ziyech. Sayang, gol itu dianulir oleh wasit karena indikasi offside.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Pasca gol itu dianulir, Maroko pun berhasil mencetak golnya di paruh kedua lewat tendangan bebas Abdelhamid Sabiri di menit ke-73.

Gol itu kemudian digandakan oleh Maroko di masa Injury Time babak kedua. Kali ini, Ziyech menjadi kreator untuk gol yang dicetak Zakaria Aboukhlal.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Alhasil, Maroko pun berhasil membawa pulang tiga poin dan menduduki posisi kedua grup F dengan empat poin serta berpeluang besar lolos ke babak gugur atau babak 16 besar.

Siapa yang menyangka, kesuksesan Maroko ini tak lepas dari fakta bahwa program ‘naturalisasi’ yang mereka jalankan berhasil memberi tuah di Piala Dunia 2022 ini.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom