Piala Dunia 2022

Kiprah 4 Wakil Asia yang Sering Buat Kejutan di Piala Dunia, Ada Korea Utara Cetak Rekor

Jumat, 25 November 2022 14:43 WIB
Editor: Juni Adi
© REUTERS/Carl Recine
Bek Arab Saudi Yasser Al Shahrani alami cedera mengerikan di Piala Dunia 2022. (Foto: REUTERS/Carl Recine) Copyright: © REUTERS/Carl Recine
Bek Arab Saudi Yasser Al Shahrani alami cedera mengerikan di Piala Dunia 2022. (Foto: REUTERS/Carl Recine)
Arab Saudi 2022

Piala Dunia 2022 yang baru bergulir beberapa hari langsung diwarnai dengan banyak kejutan, di antaranya kekalahan tim-tim favorit juara dari wakil Asia termasuk Argentina.

La Albiceleste tunduk dengan skor 1-2 dari Arab Saudi di laga perdana Grup C Piala Dunia 2022.

Timnas Argentina unggul lebih dahulu lewat penalti Lionel Messi di awal babak pertama. 

Di awal babak kedua, Arab Saudi berhasil membalikkan kedudukan berkat gol Saleh Al-Shehri dan Salem Al-Dawsari.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Berkat kemenangan ini, Arab Saudi memuncaki klasemen sementara grup C Piala Dunia 2022. Sementara Argentina harus menempati dasar klasemen grup C.

Jepang 2022

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Jerman dibikin malu Jepang di laga pembuka Grup E Piala Dunia 2022 di Stadion Khalifa Internasional, Rabu (23/11/2022) malam WIB.

Jerman mendominasi jalannya laga babak pertama. Namun Jepang bangkit di babak kedua dan memberikan perlawanan alot pada Panser.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Jerman sempat unggul melalui Ilkay Gundogan. Namun Jepang bisa membalas melalui Ritsu Doan dan Takuma Asano.

Hasil ini membuat Jepang bertengger di urutan ke-2 klasemen Grup E Piala Dunia 2022, di bawah Spanyol yang unggul selisih gol meski mempunyai poin sama yakni 3.

Sedangkan Jerman berada di peringkat ke-3 tanpa satupun poin.

Korea Selatan 2018

Jerman harus mengepak kopernya lebih awal dari Rusia. Sang jawara bertahan dipastikan tidak lolos dari penyisihan Grup F setelah kalah dengan skor 2-0 atas Korea Selatan di Kazan Arena, Rabu (27/6) malam WIB.

Kekalahan Jerman terjadi karena lengah di menit-menit akhir di mana Korea Selatan mampu mencetak gol lewat aksi Kim Young-Gwon dan Son Heung-Ming di masa perpanjangan waktu.

Jerman harus meraih nestapa, tersingkir dan berada di dasar klasemen. Korea Selatan, meskipun menang juga tidak lolos. 

Mereka berada di posisi ke-3 klasemen dengan empat poin. Meksiko dan Swedia lolos mewakili Grup F ke babak 16 besar kala itu.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom