Liga Inggris

Meledak-ledak! Cristiano Ronaldo Sebut Manchester United ‘Pengkhianat’

Senin, 14 November 2022 05:55 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Reuters/Ed Sykes
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag (kiri), dan Cristiano Ronaldo di laga pramusim kontra Rayo Vallecano (31/07/22). (Foto: Reuters/Ed Sykes) Copyright: © Reuters/Ed Sykes
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag (kiri), dan Cristiano Ronaldo di laga pramusim kontra Rayo Vallecano (31/07/22). (Foto: Reuters/Ed Sykes)
Ronaldo Sebut Manchester United Pengkhianat

Melansir dari Evening Standard, Cristiano Ronaldo telah menuduh Manchester United mengkhianati dirinya. Pernyataan itu disampaikan ketika ditanya oleh seorang wartawan ternama, Piers Morgan.

Ronaldo mengklaim bahwa klubnya saat ini tengah berusaha untuk memaksanya keluar dan menjadikannya sebagai ‘kambing hitam’.

“Ya. Bukan hanya pelatih (Erik ten Hag), tetapi dua atau tiga orang lain di sekitar klub juga melakukannya,” ungkap Ronaldo dikutip via Evening Standard.

“Saya merasa dikhianati. Sejujurnya, saya seharusnya tidak mengatakan itu, saya tidak tahu. Tetapi saya tidak peduli, orang harus mendengarkan ini,” tegasnya.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

“Saya merasa dikhianati dan saya merasa bahwa beberapa orang tidak menginginkan saya di sini, tidak hanya tahun ini tetapi juga tahun lalu,” tambahnya.

Ronaldo turut mengungkapkan bahwa dirinya tidak menghormati Erik ten Hag, karena pelatihnya itu juga tidak menaruh rasa hormat kepadanya.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

“Saya tidak menghormati dia (Erik ten Hag) karena dia tidak menunjukkan rasa hormat kepada saya. Jika Anda tidak menghormati saya, saya tidak akan pernah menghormati Anda,” ungkapnya.

“Saya pikir para penggemar harus tahu yang sebenarnya. Saya ingin memberikan yang terbaik untuk Manchester United. Untuk itu saya datang,” tegasnya.

Sumber: Evening Standard

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom