Bola Internasional

Masalah Visa Sudah Kelar, Timnas Indonesia U-20 Bertolak ke Spanyol 15 November

Minggu, 13 November 2022 19:08 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Media PSSI
Pertandingan uji coba timnas Indonesia U-20 kontra Moldova. Copyright: © Media PSSI
Pertandingan uji coba timnas Indonesia U-20 kontra Moldova.

INDOSPORT.COM - Teka-teki kapan Timnas Indonesia U-20 bertolak ke Spanyol akhirnya sedikit terjawab. Skuad Garuda Nusantara bakal menuju Negeri Matador pada 15 November 2022 mendatang.

Rencana Timnas Indonesia U-20 melanjutkan pemusatan latihan di Spanyol memang sudah disiapkan sejak lama. Tim besutan Shin Tae-yong ini dijadwalkan bertolak ke Spanyol sejak 5 November lalu.

Namun karena permasalahan visa, membuat Timnas Indonesia U-20 belum bisa bertolak ke Spanyol dan masih harus tertahan di Turki.

Kini permasalahan visa pun sepertinya sudah teratasi dan Timnas Indonesia u-20 bisa segera bertolak ke Spanyol.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Diutarakan oleh asisten pelatih, Nova Arianto, bahwa Timnas Indonesia U-20 bertolak ke Spanyol pada 15 November besok.

"Rencana kita berangkat (ke Spanyol) pada tanggal 15 (November)," ucap Nova Arianto saat dihubungi tim redaksi INDOSPORT.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Selama di Spanyol, Nova pun menjelaskan bahwa Timnas Indonesia U-20 sudah dijadwalkan beberapa uji coba.

Nova mengatakan Timnas Indonesia U-20 hanya melakukan laga uji coba bukan mengikuti turnamen seperti yang sudah diberitakan.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

"Selama di Spanyol kita ada beberapa laga uji coba dan bukan turnamen," jelas Nova Arianto.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom