Pasang Surut AC Milan Bersama Ivan Gazidis, Akhirnya Bisa Juara Lagi
Salah satu hal yang pernah dilakuka Ivan Gazidis demi kesehatan finansial AC Milan yang lebih baik adalah mengusulkan mundur dari Liga Europa pada 2019 lalu.
Sebelumya, raksasa sepak bola Italia tersebut mendapat sanksi Financial Fair Play pada 2018 karena alokasi belanja pemain mereka yang sempat gila-gilaan selama dua musim terakhir.
AC Milan yang awalnya mengajukan banding setelah dilarang tampil di Eropa, pada akhirnya malah meminta mundur dari Liga Europa.
Pada waktu itu, Ivan Gazidis ingin memanfaatkan waktu yang ada untuk fokus memperbaiki kondisi keuangan klub.
-Tidak dapat dipungkiri memang, bahwa neraca keuangan AC Milan menjadi tidak stabil setelah gagal tampil di Liga Champions bermusim-musim lamanya.
Mereka akhirnya kembali ke kompetisi bergengsi Eropa tersebut pada 2021-2022, meski hasilnya di luar ekspektasi.
-AC Milan yang sudah lima kali juara Liga Champions berakhir di posisi buncit klasemen Grup B dengan 4 poin dari 6 pertandingan.
Namun beruntung, mereka tampil brilian di Liga Italia hingga akhirnya sukses menggondol scudetto untuk kali pertama setelah 11 tahun.
Ivan Gazidis pun jadi saksi hidup keberhasilan AC Milan tersebut musim lalu, setelah membawa klub finis di peringkat lima di musim pertamanya menjabat.
Finis di peringkat lima kala itu merupakan raihan terbaik AC Milan sejak enam tahun terakhir. Dari sinilah, AC Milan mulai menunjukkan tanda-tanda perbaikan setelah cukup lama terpuruk.