Liga Indonesia

Persipa Pati dan Persiba Bantul Masuk Radar Uji Coba Persis Solo

Jumat, 28 Oktober 2022 14:25 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Prio Hari Kristanto
© Persis Solo
Caretaker Persis Solo, Rasiman. Foto: Persis Solo Copyright: © Persis Solo
Caretaker Persis Solo, Rasiman. Foto: Persis Solo
Shulton Jadi Hasil

Mochamad Shulton Fajar merupakan salah satu hasil dari uji coba rutin yang dilakukan Persis Solo. Sebelum kompetisi dihentikan karena Tragedi Kanjuruhan, Persis Solo juga sudah rutin melakukan uji coba.

Uji coba itu biasanya dilakukan dengan melawan tim Liga 3 yang ada di sekitar Solo pada H+1 laga resmi di Liga 1. Laga itu biasanya diprioritaskan untuk pemain yang tak main di pekan tersebut.

Shulton Fajar menjadi salah satu pemain yang tampil keren di setiap uji coba. Makanya, Shulton masuk starter saat laga melawan Bali United dan PSM Makassar lalu.

"Ada banyak orang yang kaget ketika Shulton kita turunkan sejak menit pertama. Padahal, dia sudah rutin main bagus saat uji coba. Tapi memang kesempatan baru kita berikan saat melawan Bali United," jelas Rasiman.

Saat melawan Bali United, Shulton main 63 menit. Kemudian, saat melawan PSM Makassar, mantan pemain Persibo Bojonegoro ini diturunkan 65 menit.

Tour Jawa Timur

Sebelum menghadapi Persipa Pati dan Persiba Bantul di Solo, Persis Solo lebih dahulu menjalani laga uji tandang di Jawa Timur pekan lalu.

Selain menghadapi Gresik United, Sabtu (22/10/22), Persis Solo juga melawan Persekabpas Pasuruan di Stadion Untung Suropati, Kota Pasuruan, Jumat (21/10/22) lalu.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Persis Solo menang 1-0 atas Persekabpas lewat gol yang dicetak Rezam Baskoro. Sayangnya, laga itu hanya berlangsung selama satu babak saja karena suporter Persekabpas kemudian mendatangi laga tertutup itu.

Pada laga melawan Persipa dan Persiba nanti, laga juga akan dilakukan secara tertutup. Klub LIga 1, Persis Solo, pun tak merilis waktu maupun lokasi pertandingan uji coba tersebut.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom