Kejutan! Paris Saint-Germain Tertarik Datangkan Xavi

Melalui Twitter, Fabrizio Romano mengungkapkan sebuah kabar menarik terkait keinginan PSG untuk memulangkan Xavi Simons.
Keputusan juara bertahan Ligue 1 itu tak lepas dari penampilan mengesankan Xavi Simons bersama klub barunya, PSV Eindhoven.
10 goals, 4 assists, top performances for Xavi Simons in first two months of the season at PSV — fair to remind that he’s still 19. ⭐️🇳🇱 #UEL
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) October 27, 2022
Paris Saint-Germain have an option to bring Xavi back to the club next summer, but final decision will be 100% up to the player. pic.twitter.com/A9FyYLzGkh
Xavi Simons telah mencetak 10 gol dan empat assist dalam dua bulan pertamanya, meski masih berusia 19 tahun.
-Hal tersebut ternyata juga turut mengesankan jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano. Ia mengungkapkan bahwa Xavi menjalani musim yang luar biasa bersama PSV.
“Lewat 10 gol, 4 assist, Xavi Simons telah menampilkan penampilan terbaik dalam dua bulan di musim pertamanya bersama PSV,” ungkap Fabrizio.
-“Perlu diingat bahwa dia (Xavi Simons) saat ini masih berusia 19 tahun,” tegas Fabrizio Romano melalui Twitter-nya.
Lebih lanjut, Fabrizio mengungkapkan bahwa Paris Saint-Germain ternyata memiliki opsi untuk membeli kembali Xavi dari PSV.
“Paris Saint-Germain memiliki opsi untuk membawa pulang Xavi kembali ke klub pada musim panas mendatang,” jelas Fabrizio.
Hanya saja, keputusan tersebut secara keseluruhan tergantung dengan kesepakatan dari Xavi Simon sendiri.
“Keputusan akhir 100 persen berada di tangan pemain (Xavi Simons),” pungkas Fabrizio Romano.