Liga Indonesia

Liga 1: Ini Alasan Utama Rachmad Hidayat Mundur dari PSIS Semarang

Rabu, 26 Oktober 2022 16:35 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Media PSIS
Septian David saat bergabung dalam sesi latihan PSIS pada Senin pagi. Copyright: © Media PSIS
Septian David saat bergabung dalam sesi latihan PSIS pada Senin pagi.
Septian David Kembali

Untung saja, PSIS Semarang kini sudah kembali kehadiran Septian David Maulana setelah cedera panjang. Pilar Timnas Indonesia era Luis Milla tersebut kembali berlatih di lapangan setelah operasi cedera lutut.

"Alhamdulillah, selama kurang lebih lima sampai enam bulan, saya baru mengikuti latihan pertama di tim. Alhamdulillah saya senang banget," kata Septian David dalam instagram PSIS Semarang.

Hari-hari terberat sudah dilalui ketika harus berlatih sendirian bersama para fisioterapis PSIS. Kini, dengan latihan bersama rekan-rekannya di Stadion Citarum, Septian David punya tenaga tambahan untuk memulihkan kondisinya.

Septian David tak sabar untuk merumput lagi. Pada Liga 1 2021/2022 lalu, gelandang berusia 26 tahun ini tampil dalam 26 laga dan selalu masuk starting eleven. "Semoga ini menjadi awal untuk secepatnya bisa bergabung dengan tim dan bermain untuk tim PSIS," jelas Septian David.

Diharapkan, kembalinya Septian David Maulana bisa menambal lubang yang ditinggalkan Rachmad Hidayat di tim Liga 1, PSIS Semarang. 

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom