Benfica vs Juventus: 3 Bintang As Aguias yang Bisa Buat Bianconeri Degradasi dari Liga Champions
Nama pertama adalah Goncalo Ramos. Penyerang berusia 21 tahun tersebut bakal jadi momok menakutkan buat pertahanan Juventus dan wajib diwaspadai para pemain belakang Bianconeri.
Sepanjang musim 22/23 ini, Gonçalo Ramos berhasil menggantikan peran Darwin Nunez sebagai mesin gol Benfica dan beberapa kali mampu keluar sebagai pahlawan kemenangan tim.
Tercatat, ada 10 gol serta 6 assists yang dibuat Goncalo Ramos dari total 17 pertandingan bersama Benfica musim ini di semua kompetisi.
Torehan tersebut membuat Goncalo Ramos bertengger di urutan teratas pencetak gol terbanyak Benfica sepanjang musim 22/23.
-Untuk ajang Liga Champions, Goncalo Ramos memang belum mencetak gol, akan tetapi saat hadapi Juventus di pertemuan pertama, jebolan akademi Olhanense ini sukses berikan satu assists dan membantu Benfica menang 1-2 di Turin.
Rafa Silva
Berikutnya adalah Rafa Silva. Penyerang lubang yang kerap jadi pelayan Goncalo Ramos untuk menjebol jala lawan, serta berperan besar dalam keberhasilan Benfica bertengger di puncak klasemen Liga Portugal musim ini.
Bermain sebagai second striker, Rafa Silva punya kelebihan dari sisi kecepatan serta pergerakan tanpa bola yang mampu menarik bek lawan.
Selain itu, akurasi tembakan dan umpan miliknya juga beberapa sukse membuat Goncalo Ramos mudah menceploskan bola ke gawang.
Tercatat, sepanjang musim Rafa Silva mampu mencetak 7 gol serta memberikan 5 assists dari total 17 pertandingan di semua kompetisi bersama Benfica.
Performa Rafa Silva yang sedang on fire usai jadi penentu kemenangan Benfica di derby Liga Portugal kontra Porto, membuat Juventus harus bekerja ekstra untuk menghentikan pergerakannya.