INDOSPORT.COM – Raksasa Liga Spanyol (La Liga), Real Madrid belum menemukan pengganti yang tepat di lini tengah, pada bursa transfer musim panas kemarin.
Sehingga, Real Madrid berniat untuk memperpanjang kontrak dua pemain veterannya yakni, Luka Modric dan Toni Kroos.
Luka Modric dan Toni Kroos telah menjadi tumpuan Real Madrid dalam beberapa musim terakhir untuk menjalani semua kompetisi.
Semenjak bergabung dengan Real Madrid, keduanya selalu menjadi andalan, walaupun telah terjadi beberapa pergantian pelatih.
-Selain itu, keduanya juga total telah menyumbangkan 3 gelar Liga Spanyol, serta 4 UEFA Super Cup untuk Real Madrid.
Sehingga, melansir dari Fichajes, Modric dan Kroos sudah dianggap menjadi pemain paling penting di tim yang berjuluk Los Blancos tersebut.
-Dengan catatan tersebut, Florentino Perez saat ini bersedia untuk menawari keduanya perpanjang kontrak baru selama satu tahun, berarti hingga 30 Juni 2024.
Mengingat, kontrak dari Luka Modric dan Toni Kroos, akan habis pada tahun depan, 30 Juni 2023 mendatang, menurut versi dari Transfemeni rmarkt.
Sedangkan, hingga saat ini El Real baru mendapatkan Aurelien Tchouameni dan Eduardo Camavinga. Namun, keduanya masih memerlukan arahan dari seniornya.
Di sisi lain, Luka Modric dan Toni Kroos, masih dianggap sebagai bagian penting dari Real Madrid di musim selanjutnya.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom