Bola Internasional

Captain Tsubasa Digemari di Spanyol, Tim Matador Kini Bertemu Jepang di Piala Dunia 2022

Senin, 3 Oktober 2022 17:00 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Isman Fadil
© J League
Legenda Barcelona, Andres Iniesta, mencatat 100 penampilan di Liga Jepang bareng Vissel Kobe. Copyright: © J League
Legenda Barcelona, Andres Iniesta, mencatat 100 penampilan di Liga Jepang bareng Vissel Kobe.
Captain Tsubasa Jadi Favorit Mantan Pemain Timnas Spanyol

Kartun yang satu ini menginspirasi beberapa mantan pemain top Eropa dari timnas Spanyol, seperti Andres Iniesta, Fernando Torres, dan David Villa yang ketiganya kemudian berkarier di Jepang.

Andres Iniesta dan David Villa bermain untuk klub Liga Jepang, Vissel Kobe, sementara Fernando Torres memilih Sagan Tosu.

“Saya memulai bermain sepak bola karena ini, saya menyukai kartunnya dan saya ingin seperti Oliver (Captain Tsubasa dengan nama Spanyol),”ujar Torres beberapa waktu lalu.

Selain itu, eks timnas Jerman, Lukas Podolski yang juga sempat bermain di Vissel Kobe menyatakan bahwa dirinya menyukai Captain Tsubasa sekaligus budaya Jepang.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

“Captain Tsubasa merupakan salah satu inspirasi terbesar saya sejak anak-anak dan suatu kehormatan bisa mendukung kartun dan budaya unik ini,” imbuhnya.

Di sisi lain, karena menonton Captan Tsubasa, Andres Iniesta mengaku mendapat kehormatan menjadi tamu dalam peresmian stasiun kereta api di Tokyo dengan tema kartun itu.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

“Saya ingat karakter ini puny acara bermain yang unik dan saya senang bisa main sepak bola di Jepang, tempat kartun ini dibuat,” ujar Andres Iniesta.

Hingga 2020, David Villa juga bermain di Vissel Kobe dan bahkan klub legendaris Jepang ini pernah dilatih oleh juru taktik asal Spanyol, Miguel Angel Lotina.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom