Liga 2: Gantikan Fakhri Husaini, Bek Legendaris Timnas Indonesia Bertekad Bawa Persela Bangkit

Hadirnya Charis Yulianto dalam sesi pre-match press conferrence jelang melawan Persijap Jepara sendiri, bukannya tanpa alasan.
Setelah mengakhiri kerja sama dengan Fakhri Husaini, Persela Lamongan juga langsung menunjuk Charis sebagai pelatih caretaker alias untuk sementara waktu.
"Sementara waktu melawan Persijap Jepara, kita dipimpin Coach Charis. Setelah itu, kita pilih beberapa calon pelatih yang akan menukangi Persela," tandas manajer tim, Fariz Julinar Maurisal.
Kendati dari segi lisensi, Asisten Pelatih Persela yang pernah membawa NZR Sumbersari menjuarai Liga 3 Jatim itu cukup pantas didapuk sebagai pelatih kepala.
Bek legendaris Arema Malang, Persela Lamongan hingga Sriwijaya FC itu memegang lisensi kepelatihan A AFC untuk saat ini.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom