INDOSPORT.COM – Berikut hasil FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Curacao, Sabtu (24/09/22). Di mana skuad Shin Tae-yong sukses membungkam peringkat 84 FIFA dengan 3-2.
Pada pertandingan pembuka FIFA Matchday di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Timnas Indonesia langsung membuka peluang lewat tendangan bebas dari Marc Klok.
Hanya saja, setelah pertandingan berlangsung selama lima menit, Curacao justru memberikan tekanan bertubi-tubi kepada skuad Shin Tae-yong.
Rangelo Janga langsung membuka keunggulan bagi Curacao 1-0 atas Timnas Indonesia di menit ke-7, setelah memanfaatkan bola liar yang gagal diantisipasi oleh Nadeo.
-Dengan kecepatannya, Juninho Bacuna berkali-kali terus mengeksploitasi sisi kanan pertahanan Timnas Indonesia.
Marc Klok akhirnya mampu membongkar pertahanan Curacao sekaligus mengubah keadaan menjadi 1-1 di menit ke-19, setelah memanfaatkan umpan dari Dimas Drajad.
-Pada menit ke-23 Indonesia sukses mengembalikan kedudukan menjadi 2-1, setelah lemparan kedalam dari Arhan sukses dieksekusi oleh Fachrudin.
Tak berselang lama, transisi dari Juninho Bacuna di menit ke-25 membuat keadaan kembali imbang 2-2.
Witan Sulaiman hampir saja membawa Indonesia unggul, setelah tendangan kerasnya di menit-37, membuat kiper Curacao berhenti bergerak.
Setelah satu menit tambahan waktu di babak pertama berakhir, kedudukan sama kuat 2-2 antara Timnas Indonesia vs Curacao berlanjut hingga turun minum.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom