INDOSPORT.COM – Pelatih klub Liga Spanyol (LaLiga) Real Madrid, Carlo Ancelotti mengaku menyerah terkait pertanyaan yang datang kepadanya terkait Kylian Mbappe.
Nama Kyliann Mbappe tampaknya belum selesai berdengung dan menggema di kalangan para penggemar Real Madrid meskipun bursa transfer sudah ditutup.
Namun, kondisi tersebut tampaknya juga tidak hanya dirasakan oleh para fans saja. Sang pelatih, Carlo Ancelotti bahkan masih kerap mendapatkan pertanyaan terkait nama pemain asal Prancis itu.
Terbaru, pertanyaan tersebut kembali ke telinga Ancelotti setelah ia diwawancarai oleh ESPN mengenai kemungkinan Mbappe meninggalkan PSG lebih cepat.
-Alih-alih memberikan tanggapan serius saat ditanyai pertanyaan itu, Carlo Ancelotti justru kedapatan tertawa.
“Aku menyerah! Aku menyerah dengan pertanyaan itu!” ucap Ancelotti diikuti dengan tawa seperti yang dilaporkan ESPN.
-Carlo Ancelotti bahkan telah mengaku bersyukur dengan skuar yang ia miliki saat ini, terlebih penampilan cemerlang Karim Benzema dan para pemain muda.
“Sejujurnya, kami senang dengan penyerang yang kami miliki, di atas semua pemain muda. Karim [Benzema] sangat menggairahkan kami, tetapi ketika seorang pemain muda masuk, itu bahkan lebih menarik,” ucap Carlo Ancelotti.
"Apa yang dilakukan Vinicius dan Rodrygo sangat menarik. Kami tidak memikirkan orang lain saat ini, tidak diragukan lagi. Kami fokus dan begitu juga para pemain,” tegas pelatih Real Madrid itu.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom