Liga Indonesia

PSM Masih Belum Terkalahkan di Liga 1, Persebaya Tetap Pede Curi Poin

Jumat, 9 September 2022 20:55 WIB
Kontributor: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Indra Citra Sena
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Ribuan Bonek yang memadati tribun utara Stadion Maguwoharjo, Sleman. Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Ribuan Bonek yang memadati tribun utara Stadion Maguwoharjo, Sleman. Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Bawa 22 Pemain

Diketahui, Ridho dkk., melawat ke markas Pasukan Ramang bermodalkan hasil minor pasca takluk dari Bali United dengan skor tipis 0-1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Hasil tersebut menjadi kekalahan keempat kalinya yang dialami oleh Persebaya Surabaya di Liga 1 2022-2023 sehingga tercecer di papan tangah, yakni posisi ke-9 klasemen sementara.

Ada pun untuk laga kontra PSM Makassar, pelatih Aji Santoso membawa 22 pemain Persebaya yang siap tempur demi mewujudkan misi membawa pulang poin.

Sayang, dalam daftar pemain tersebut tak ada Marselino Ferdinand. Dia tengah menjalani pemusatan latihan timnas Indonesia U-19.

Selain itu, kiper belia Ernando Ari yang telah menjadi andalan sejak musim lalu dan playmaker asing Higor Vidal juga dipastikan absen pada pekan ke-9 Liga 1 2022-2023 dengan alasan cedera.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom