INDOSPORT.COM - Motivasi Sriwijaya FC tengah berlipat ganda menjelang big match Liga 2 2022-2023 kontra Semen Padang di Lapangan Atletik JSC, Senin (5/9/22).
Pasalnya, Sriwijaya FC bakal mendapatkan dukungan penuh dari ribuan suporter usai meraih hasil positif saat melawan Perserang Serang di laga pembuka Liga 2.
Hal ini tentu mengobarkan semangat juang Yu Hyun-koo dkk. untuk kembali menyapu bersih poin di kandang sekaligus mempertahankan posisi puncak klasemen.
"Melawan Semen Padang merupakan laga kandang kedua kita, tentunya mereka datang untuk meraih poin penuh seperti ketika melawan Riau kemarin. Mereka sukses mencuri satu poin," ujar pelatih Sriwijaya FC, Liestiadi, Minggu (4/9/22).
"Kami sebagai tuan rumah akan memanfaatkan pemain ke-12, yakni dukungan para suporter agar bisa memenangi pertandingan dengan motivasi berlipat ganda," cetusnya.
Kendati terus memupuk kepercayaan diri skuad Laskar Wong Kito, pelatih asal Medan ini tetap menaruh kewaspadaan terhadap anak asuh Delfi Adri.
"Seperti diketahui Semen Padang adalah salah satu tim galatama yang punya sejarah panjang dan sampai detik ini masih eksis di Indonesia. Tentu kualitas mereka tidak perlu diragukan lagi," kata Liestiadi.
"Terlebih, mereka membawa 21 pemain terbaik meraka, otomatis mereka datang ke sini bukan jalan-jalan, melainkan untuk mencuri poin dari kami," imbuhnya.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom