INDOSPORT.COM – Jurgen Klopp mungkin bakal pusing lantaran pemain andalannya, Jordan Henderson, bisa melewatkan lima laga Liverpool ke depan, termasuk di Liga Inggris (Premier League).
Seperti yang diketahui, Liverpool tengah dihantui badai cedera pada awal musim 2022/2023 kali ini. The Reds bahkan harus ditinggal Thiago Alcantara yang diterpa cedera belum lama ini.
Sudah bukan rahasia lagi bila Liverpool berniat menambah pasokan gelandang anyar mereka sebelum bursa transfer musim panas ditutup.
Kendati awalnya sempat menolak, tetapi The Reds telah berubah pikiran buntut badai cedera yang melanda Diogo Jota cs.
-Hal itu turut dikonfirmasi langsung oleh Jurgen Klopp yang blak-blakan bahwa Liverpool akan mencoba menggaet pemain tengah dalam waktu dekat.
Maka dari itu, Liverpool langsung sat-set mengamankan jasa gelandang Juventus, Arthur Melo, yang datang sebagai pemain pinjaman.
-Hal tersebut mau tidak mau harus ditempuh The Reds mengingat bursa transfer saat itu memasuki hari-hari terakhir penutupan.
Liverpool harus merogoh kocek sebesar 4,5 juta euro untuk meminjam Arthur Melo. Nantinya, klub yang bermarkasi di Anfield ini bakal membayar 37,5 juta euro ke Bianconeri seandainya ingin mengikat sang pemain secara permanen.
Kendati demikian, Jurgen Klopp dipusingkan lagi dengan kabar bahwa gelandang senior dan andalannya, Jordan Henderson, harus melewatkan lima laga ke depan.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom