Liverpool Harus Rogoh Kocek 42 Juta Euro untuk Daratkan Arthur Melo, Kok Bisa?
Arthur Melo telah resmi menjadi amunisi anyar klub Liga Inggris (Premier League), Liverpool. Ia diboyong dari Juventus di hari-hari terakhir bursa transfer musim panas 2022.
Kedatangan pemain asal Brazil tersebut ke Anfield bukan berbentuk perekrutan permanen. The Reds hanya mengontraknya dengan status pinjaman.
Peran Arthur nantinya diharapkan dapat mengatasi masalah krisis lini tengah yang sedang dialami Liverpool. Beberapa gelandang andalan The Reds belakangan memang harus absen akibat dibekap cedera, seperti Thiago Alcantara, Naby Keita, Alex Oxlade-Chamberlain, hingga Jordan Henderson.
Kalau melihat rekam jejak kariernya, Arthur mungkin bukanlah kategori pemain bintang. Meski berpengalaman membela tim-tim besar, Barcelona dan Juventus, ia kerap kesulitan menunjukkan kemampuan terbaiknya.
-Kala membela Barcelona sedari 2018 sampai 2020, Arthur lebih sering menjadi penghangat bangku cadangan saja. Dua tahun di Camp Nou, ia cuma bisa mencatatkan 72 penampilan.
Baca selengkapnya: Membedah Kualitas Arthur Melo yang Dapat Dimaksimalkan Liverpool