INDOSPORT.COM – Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, telah menemukaan kapten baru untuk timnya setelah melengserkan Harry Maguire dalam dua pertandingan terakhir Liga Inggris (Premie League).
Sosok yang dimaksud Erik ten Hag tersebut adalah gelandang asal Portugal, Bruno Fernandes, yang tampil apik saat Man United menang 1-0 atas Southampton di St Marry’s Stadium, Sabtu (27/08/22).
Bruno Fernandes mencetak gol kemenangan Setan Merah pada menit ke-55. Selain itu, dia memainkan peran yang dalam sebagai motor serangan utama timmnya di laga tersebut.
Dalam laga in, Bruno Fernandes juga menjadi kapten Manchester United menggantikan Harry Maguire yang diturunkan Ten Hag ke bangku cadangan.
-Menurut data Whoscored, ia total melepas lima tembakan dengan tiga on target, mencatatkan satu dribel sukses, dan satu umpan kunci.
Pekan sebelumnya, Bruni Fernandes juga menjadi kapten saat Man United mempermalukan Liverpool dengan skor 2-1.
-Hal ini sangat bertolak belakang dengan Man United yang dikapteni Harry Maguire, di mana tim tumbang dari Brighton & Hove Albion 1-2 dan Brentford 0-4.
Kepiawaian Bruno Fernandes diapresiasi oleh Erik ten Hag. Pelatih asal Belanda ini yakin Fernandes semakin menunjukkan kemampuan dalam memimpin Man United.
“Ini semakin membuat (Bruno Fernandes) layak menjadi kapten. Kami menyaksikannya pada hari Senin (vs Liverpool), di mana dia memainkan permainan yang hebat, terutama saat beradu fisik dan menciptakan peluang,” ujar Erik ten Hag dilasir dari Manchester Evening News.
“Hari ini dia melakukan hal yang sama di lapangan dan penyelesaiannya benar-benar keren,” puji Ten Hag.
“Saya menyebutnya itu (gol Bruno Fernandes) adalah gol tim, kami memainkannya dengan sangat baik di sisi kanan,” lanjut Ten Hag.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom