INDOSPORT.COM - Gelandang asing Persita Tangerang, Ezequiel Vidal, tampil impresif dalam empat pertandingan di Liga 1 Indonesia 2022-2023. Pemain asal Argentina itu bahkan sudah mencetak empat gol.
Vidal menggelontorkan gol-golnya ke gawang Dewa United, Persis Solo, dan Persikabo 1973 (2). Terbilang cukup apik mengingat pemain berusia 27 tahun itu baru pertama kali beraksi di Liga Indonesia.
Penampilan Vidal pun membuat pelatih Persita, Alfredo Vera, semringah. Dia mengatakan tau betul anak buahnya punya kualitas, sehingga berani mendatangkannya meski minim pengalaman di sepak bola Asia Tenggara.
"Ezequiel Vidal mempunyai kualitas dan ada disini untuk membantu tim, sama seperti yang lain. Saya senang karena dia punya kontribusi untuk tim dan tentu untuk diri sendiri juga," kata Alfredo Vera.
Tak hanya Vidal, Alfredo Vera juga memuji pemain lainnya. Dia menilai, semua yang membela Persita tentu wajib dapat apresiasi atas kerja keras mereka di lapangan.
"Pemain lain pun juga. Siapa saja yang bermain bagus dan bisa membantu tim menang tentu saya akan senang,” ujar mantan juru taktik Persipura Jayapura itu.
Ezequiel Vidal sebelumnya telah menyampaikan jika adaptasinya berjalan lancar di Persita Tangerang. Sepak bola Indonesia dikatakan tidak jauh berbeda dengan Argentina, sehingga dia bisa mengeluarkan kemampuan terbaik.
"Sepak bola sangat intens di Indonesia. Tetapi kami (pemain) memiliki banyak ruang untuk dimainkan dan dimanfaatkan untuk menyerang lawan dengan bersama-sama," tutur Vidal.
Ezequiel Vidal mengaku nyaman bermain di belakang striker. Dia punya kecepatan dan naluri mencetak gol yang baik, sehingga bisa diandalkan Persita.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom