Menang Lagi di Liga 1, Penampilan Borneo FC Dapat Pujian Tinggi dari Fans

Pelatih Borneo FC, Milomir Seslija mengatakan laga kemarin berjalan sengit. Babak pertama tanpa gol karena cuaca panas.
"Saya pikir laga yang sangat bagus, tim lawan punya momen bagus untuk cetak, tapi gol babak pertama imbang tanpa gol. Dan mungkin passing kami kurang bagus karena cuaca panas jadi sulit buat kedua tim," ujar Milo.
Masuk babak kedua, Milo menyatakan anak asuhnya memang tersengat akibat gol Persik.
Tapi, mental tak kenal menyerah ditunjukan Stefano Lilipaly dkk, sehingga mampu balikan keadaan.
Milo menilai, Borneo FC bermain lebih bagus di babak kedua. Dirinya senang anak asuhnya banyak melakukan operan pendek sehingga menyulitkan Persik Kediri.
"Babak kedua berjalan lebih baik bagi kedua tim. Kami senang lawan cetak gol duluan dan itu bikin kami lebih semangat dan kami cetak dua gol istimewa," tuturnya.
"Kami banyak main satu dua sentuhan, main sangat bagus".
"Terima kasih Persik yang main fairplay dan suporter yang luar biasa. Kami hormati Persik, mereka tim kuat dan tak mudah main di sini," sambung pelatih asal Bosnia itu.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom