INDOSPORT.COM - AC Milan masih disibukkan dengan target untuk mencari gelandang tengah baru di bursa transfer dan tampaknya mereka bakal menyasar pasar lokal Liga Italia (Serie A).
Ivan Ilic jadi nama terbaru yang dihubungkan dengan sang raksasa usai musim lalu menjadi pemain kunci untuk Hellas Verona.
Usia Ilic baru 21 tahun namun ia adalah salah satu alasan kenapa Verona bisa bertengger di sepuluh besar klasemen akhir Liga Italia 2021/2022.
Gelandang sentral asal Serbia tersebut tercatat memainkan 32 partai dengan sumbangan satu gol dan empat assist.
-Menurut data dari Squawka, Ilic adalah pemain tang enerjik dan senang berpatroli di lini tengah tanpa lelah.
-Jebolan akademi Manchester City tersebut per 90 menit terlibat dalam 10,7 duel dengan hasil 6,7 kali bola berhasil direbutnya.
Ivan Ilic juga punya rasio kesuksesan 58,62% duel udara dengan bekal tubuh setinggi 185 cm miliknya. Ia juga cukup cerdas membaca permainan lawan dengan 0,9 potongan.
Untuk akurasi umpan, pemilik tiga caps bersama timnas senior Serbia itu punya ketepatan hingga 82,25% dan cukup untuk membuatnya melepas 0,8 operan kunci tiap partai Liga Italia yang dimainkannya.
Laporan dari Corriere dello Sport menunjukkan jika saat ini AC Milan dan sejumlah tim lain termasuk Lazio tengah berpikir untuk memberikan tawaran resmi pada Hellas Verona.
Hanya saja Ilic bisa dihargai mahal karena kontraknya bersama I Gialloblu masih tersisa hingga Juni 2026 dan belum ada niatan untuk menjualnya pada bursa transfer musim panas kali ini.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom