Bola Internasional

Piala AFF U-16: Timnas Lolos Semifinal, Bima Sakti Minta Suporter Penuhi Stadion Tanpa Bakar Flare

Minggu, 7 Agustus 2022 05:44 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Subhan Wirawan
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti Tukiman, meminta para suporter untuk memenuhi stadion lagi pada babak semifinal Piala AFF U-16 2022. Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti Tukiman, meminta para suporter untuk memenuhi stadion lagi pada babak semifinal Piala AFF U-16 2022.

INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti Tukiman, meminta para suporter untuk memenuhi stadion lagi pada babak semifinal Piala AFF U-16 2022.

Namun, Bima Sakti menggaris bawahi bahwa dukungan yang dibutuhkan untuk Timnas Indonesia U-16 di semifinal Piala AFF U-16 2022 nanti bukan dengan cara membakar flare.

Acara "bakar-bakar" ini sempat dilakukan suporter Timnas U-16 saat laga melawan Vietnam di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (6/8/22).

Ada lima flare yang dibakar setelah wasit asal Thailand, Wirantom Sassadee, meniup peluit tanda laga usai.

Flare dibakar oknum suporter yang ada di tribun selatan. Sebelum hal itu dilakukan, panitia melalui pengeras suara sebenarnya sudah mewanti-wanti agar flare tak dihidupkan.

Bima Sakti kemudian turut menyoroti hal itu. Ketika stadion penuh, Timnas U-16 juga senang, namun tidak dengan acara bakar-bakar tersebut.

"Kami berharap nanti pertandingan di semifinal. Penonton lebih banyak lagi yang hadir. Satu lagi pesan dari saya, jangan bakar flare, karena yang rugi kita sendiri juga," kata Bima Sakti usai pertandingan.

Bima Sakti menyebut kehadiran suporter membuat para pemain tampil lebih semangat.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Dengan status mayoritas pemain Timnas Indonesia yang baru kali ini main di laga internasional, dukungan lebih dari 10 ribu suporter di semifinal Piala AFF U-16 2022 nanti menjadi pengalaman baru bagi Arkhan Kaka Putra Purwanto dkk.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom