Liga Champions

Jadwal Drawing Liga Champions 2022/2023: Berpotensi Grup Neraka, Real Madrid Bisa Jumpa Liverpool

Kamis, 4 Agustus 2022 18:14 WIB
Penulis: Triyoga Sandi Pamungkas | Editor: Isman Fadil
© Reuters/Andrew Boyers
Liverpool juara Community Shield 2022 usai kalahkan Manchester City (30/07/22). (Foto: Reuters/Andrew Boyers) Copyright: © Reuters/Andrew Boyers
Liverpool juara Community Shield 2022 usai kalahkan Manchester City (30/07/22). (Foto: Reuters/Andrew Boyers)

INDOSPORT.COM - Liverpool yang pada drawing Liga Champions 2022/2023 masuk ke dalam pot 2 berkemungkinan kuat akan kembali bertemu Real Madrid di fase grup.

Real Madrid yang pada edisi sebelumnya berhasil menjuarai piala tersebut masuk ke dalam pot 1.

Pot 1 diisi oleh klub yang menjuarai Liga Champions dan klub-klub yang keluar sebagai kampiun di liganya masing-masing.

Masuknya Real Madrid ke dalam pot itu dikarenakan skuad asuhan Carlo Ancelotti itu memenangkan Liga Champions pada musim lalu.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Ajax Amsterdam yang juga menjuarai Liga Belanda (Eredevisie) juga ditempatkan ke dalam pot 1 bersama dengan juara liga-liga Eropa lainnya.

Sedangka pot 2 diisi oleh Liverpool, Chelsea, dan beberapa klub lainnya yang ditentukan dari seberapa berpengaruh klub tersebut selama bermain di liga domestik.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Hal ini membuat skuad Liverpool berkemungkinan kuat akan bertemu dengan klub raksasa lainnya di fase grup kompetisi tertinggi bagi klub-klub Eropa itu.

Skuad asuhan Jurgen Klopp yang siap mengarungi kompetisi pada musim depan diprediksi akan jauh lebih garang lagi, setelah mendatangkan striker berbakat dari Benfica, Darwin Nunez.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Drawing Liga Champions 2022/2023 rencananya akan dilangsungkan di Istanbul, Turki, pada Kamis (25/08/22), pukul 16.00 atau 18.00 waktu setempat.

Istanbul juga berkemungkinan akan menjadi tempat dilangsungkannya final Liga Champions pada tahun depan.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom