Ciptakan Trio Baru, Rencana Thomas Tuchel Disambut Juventus dengan Gembira
Sebelumnya, Timo Werner santer dikabarkan akan meninggalkan Chelsea sering dengan kedatangan Raheem Sterling.
Akan tetapi, menepik fakta bahwa Timo Werner dan Sterling kendatinya memiliki peran yang sama sebagai opsi pemain di lini depan.
Hanya saja penyerang Timnas Jerman itu tak mampu menampilkan performa terbaiknya selama pramusim ini.
Secara perlahan ia mulai kehilangan posisinya sebagai pemain utama, terlebih ketika Sterling berhasil mencetak gol ketika melawan Udinese kemarin.
-Selain itu, Timo Werner dan Thomas Tuchel dikabarkan mengalami sedikit cekcok karena pemainnya itu mengungkapkan dirinya bisa bahagia meski tak di Chelsea.
Menghadapi situasi yang tak kunjung pasti, Werner akhirnya santer dikabarkan akan pergi dari Stamford Bridge pada musim ini.
-Saat ini ada tiga klub yang berminat untuk mendatangkan penyerang Timnas Jerman itu, seperti RB Leipzig, Newcastle dan Juventus.
Sejak gagal mendatangkan Morata, raksasa Liga Italia, Juventus, berniat memboyong Timo Werner seiring dengan minimnya opsi penyerang yang mereka punya.
Bahkan, pada pertandingan melawan Real Madrid hari ini tadi, mereka gagal mendapatkan kemenangan dan tak mampu mencetak satu gol pun.
Si Nyonya Tua juga tak mampu mencatatkan satu pun tendangan ke arah gawang, dan hanya melakukan lima kali percobaan.
Dengan kedatangan Timo Werner, mereka percaya bahwa Juventus memiliki peluang untuk mengatasi masalah tersebut, sebelum Liga Italia musim baru dimulai.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom