INDOSPORT.COM – Klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, disebut telah menyetujui proposal peminjaman bek muda berbakat, Alvaro Fernandez, ke klub kasta kedua Preston North End.
Alvaro Fernandez adalah mantan pemain akademi Real Madrid, dan berhasil membuat terkesan pelatih Manchester United, Erik Ten Hag sejak kedatangan pelatih asal Belanda itu di Old Trafford awal musim panas ini.
Alvaro Fernandez tampaknya ditakdirkan untuk hal yang lebih besar jika ia terus berkembang menjadi pemain yang bagus beberapa tahun ke depan.
Pria berusia 19 tahun itu meraih penghargaan Player of the Year tim cadangan Manchester United musim setelah tampil ciamik di level U-23.
-Pemain yang berposisi sebagai bek kiri itu baru bergabung dengan akademi Setan Merah dari Real Madrid pada tahun 2020.
Akan tetapi, sang pemain belum debut di tim utama terlepas dari penampilannya yang memukau di tingkat youth.
-Kepindahan Fernandez ke Preston menunjukkan bahwa Erik ten Hag masih ingin sang pemain menyempurnakan aspek-aspek tertentu skillnya sebelum akhirnya diberi kesempatan lagi bermain di bawah sistemnya.
Erik ten Hag sendiri berharap dia mampu bersinar layaknya James Garner yang membantu Notthing Forest promosi ke Liga Inggris.
Erik ten Hag juga mengomentari mengenai berbagai pemain muda yang dilatihnya
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom