Banned Barcelona, Chelsea Pilih Jual Cesar Azpilicueta ke Atletico Madrid
Menurut media yang berbasis di Spanyol tersebut keputusan Chelsea untuk menjual Azpilicueta ke Atletico Madrid dipicu hubungan buruk antara The Blues dan Barcelona.
Kebijakan transfer Tim Catalan yang dianggap merugikan The Blues membuat mereka balas dendam. Salah satunya dengan melepas Azpilicueta ke Atletico Madrid.
Di samping faktor tersebut jumlah bid yang ditawarkan Barcelona memang jauh lebih rendah dari apa yang ditawarkan Atletico Madrid.
Kabarnya, Barcelona hanya berani menebus Azpilicueta di angka 6 juta euro. Sementara Los Rijiblancos siap membawa Azpilicueta ke Wanda Metropolitano dengan mahar 10 juta euro.
-Situasi tersebut kian membuat Tim Biru London mantap untuk melepas Azpilicueta ke kubu Los Rojiblancos.
Ditambahkan oleh laporan yang sama jika Azpilicueta tak mempermasalahan hal itu. Pasalnya, ia menaruh kekaguman tersendiri pada sosok Diego Simeone.
-Pelatih asal Argentina tersebut sudah lama menginginkan kedatangan Azpilicueta ke Atletico Madrid. Alhasil, transfer tersebut pun kian mendekati kenyataan.
"Menurut informasi yang kami miliki di Todofichajes, Atlético de Madrid telah melanjutkan negosiasi dengan The Blues dan agen sang pemain,"
"Kapten Chelsea sangat menyukai Simeone, yang sejak awal adalah orang yang paling bersikeras untuk merekrutnya,"
"Bagi Azpilicueta, jelas bahwa dia ingin mengenakan Blaugrana tetapi dengan tidak adanya kesepakatan dia akan memberikan persetujuannya untuk kemeja merah dan putih,"
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom