Atletico Hanya Pancingan, Cristiano Ronaldo Ternyata Ingin Balikan dengan Real Madrid
AC Milan terancam ditinggal Brahim Diaz dalam waktu dekat. Pasalnya, Real Madrid berniat memulangkan Brahim Diaz ke Liga Spanyol (LaLiga) lebih cepat dari perkiraan.
Keputusan Los Blancos tersebut sejurus dengan kepergian Isco yang resmi meninggalkan Santiago Bernabeu. Di samping itu, buramnya masa depan Dani Ceballos juga kian membuat Real Madrid memperpendek masa pinjaman Brahim Diaz di AC Milan.
Brahim Diaz sendiri bergabung dengan AC Milan medio September 2020 lalu. Ia mendarat ke San Siro dengan status pinjaman.
Keputusanya untuk menerima pinangan AC Milan berbuah manis. Perlahan tapi pasti Brahim Diaz menunjukkan penampilan yang impresif.
-Di musim perdananya berseragam I Rossoneri, Brahim Diaz memainkan 39 penampilan di semua ajang. Alias nyaris tak pernah dilupakan dalam starting XI.