INDOSPORT.COM – Skuad Barcelona terpaksa berangkat tur pramusim jelang Liga Spanyol ke Amerika Serikat tanpa Xavi Hernandez. Ada apakah gerangan?
Klub-klub Eropa memang sedang gencar-gencarnya melaksanakan tur atau laga pramusim mereka di berbagai belahan dunia termasuk Barcelona.
Blaugrana melakukan tur pramusim gunanya mencari racikan dan komposisi skuad yang pas yang akan digunakan untuk menghadapi liga di musim mendatang.
Tak tanggung-tanggung, meski tengah dililit masalah keuangan, runner-up Liga Spanyol musim lalu itu justru melakukan tur pramusim mereka ke Amerika Serikat.
-Namun pada detik-detik keberangkatan ke Negeri Paman Sam, Barcelona mengalami pukulan hebat lantaran pelatih Xavi Hernandez tidak bisa ikut serta bersama skuadnya.
Dilansir dari Sportsmole, Xavi Hernandez harus tertahan di bandara Barcelona jelang keberangkatan ke Amerika Serikat lantaran visanya ditolak.
-Disebutkan bahwa, penolakan visa ini dikarenakan riwayat perjalanan legenda Spanyol itu yang sebelumnya pernah berkunjung ke Iran.
Sekedar catatan, Iran telah terlibat ketegangan dengan AS dalam beberapa tahun terakhir. Kedua negara bahkan melakukan balasan serangan demi serangan.
Bahkan, ketegangan AS-Iran mulai meningkat usai Washington mencabut kesepakatan nuklir dengan Teheran pada tahun 2019.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom